Monday, September 28, 2015
Some Random Thoughts
Monday, September 28, 2015 Séance Saya pernah membaca novel berjudul Sapphire Battersea (berlatar di Inggris), karya Jacqueline Wilson, di dalamnya ada karakter bernama Sarah, seorang pembantu yang bekerja di rumah seorang penulis. Sarah ini sering menghadiri rangkaian pertemuan yang diadakan oleh Madame Berenice, seorang cenayang yang bisa memanggil arwah. Sarah sendiri mengikuti pertemuan itu karena rindu pada ibunya yang sudah meninggal, dan ingin berkomunikasi lagi dengan ibunya. ...